Pasutri, Jangan Ragu Pakai Gaya Baru, Tak Juga Harus di Ranjang

Rabu, 23 Maret 2022 – 17:01 WIB
Pasutri, Jangan Ragu Pakai Gaya Baru, Tak Juga Harus di Ranjang - JPNN.com Jatim
Dokter Boyke memberikan saran untuk para pasangan agar tidak bosan. Foto : Ricardo/JPNN.com

jatim.jpnn.com, JAKARTA - Seksolog Dokter Boyke Dian Nugraha SpOG MARS mengungkapkan idealnya pasangan suami istri berhubungan 3-4 kali dalam seminggu.

Kalau mungkin yang sudah berumur 40 tahun ke atas, kata Boyke, 2-3 kali masih dianggap wajar.

"Sebenarnya bukan soal berapa kalinya, tetapi kualitas dari berhubungan itu sendiri," ujar Dokter Boyke, dikutip dari kanal Tonightshownet di YouTube, Selasa (22/3).

Alumnus FK UI itu menyarankan agar pasutri yang telah lama menikah untuk tidak malu melakukan sesuatu hal baru dalam berhubungan.

"Jangan segan-segan mencoba posisi atau variasi (berhubungan) yang baru," tutur Pemain film Honeymoon itu

Menurut Boyke, hal tersebut dibutuhkan untuk menghindari kebosanan dalam berumah tangga.

"Harus dicoba, tidak harus melakukannya di kamar tidur. Bisa juga di dapur tanpa ada pembantu dan anak," ujar Boyke.

Pesohor kelahiran 14 Desember 1956 ini menambahkan bahwa pembaruan dalam berhubungan itu perlu dilakukan.

Seksolog Dokter Boyke menyarankan agar pasangan suami istri agar tidak selalu berhubungan intim yang begitu-begitu saja.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News