PTM 100 Persen di Surabaya Tunggu Hasil Kajian, Armuji: Saya Paham Anak-Anak Sudah Kangen

Senin, 14 Maret 2022 – 16:28 WIB
PTM 100 Persen di Surabaya Tunggu Hasil Kajian, Armuji: Saya Paham Anak-Anak Sudah Kangen - JPNN.com Jatim
Wakil Wali Kota Surabaya Armuji saat mengunjungi salah satu sekolah di Surabaya. Foto: Dok Pribadi Armuji for JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Wakil Wali Kota Surabaya Armuji bersama Dinas Pendidikan sedang menyiapkan teknis Pembelajaran Tatap Muka (PTM) 100 persen. Hal itu dilakukan sesuai arahan dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

“Sebelumnya berjalan 50 persen. Nah, sekarang Surabaya sudah PPKM level dua, bisa kembali diterapkan PTM 100 persen,” katanya.

Saat ini Dinas Pendidikan masih melakukan kajian dan evaluasi penyelenggaraan PTM sembari meningkatkan target vaksinasi dosis ketiga. Para pelajar diminta untuk bersabar

“Saya memahami bahwa anak-anak sudah kangen untuk bisa bertatap muka lagi dalam kegiatan belajar mengajarnya, tetapi disiapkan sebaik mungkin agar saat berjalannya PTM tidak ada kendala,” ujarnya.

Armuji menjelaskan sekolah yang diizinkan menerapkan PTM 100 persen harus memenuhi empat syarat, yaitu pembelajaran paling lama enam jam per hari, serta capaian vaksinasi dosis kedua pada pendidik dan tenaga kependidikan di atas 80 persen.

“Kemudian, capaian vaksinasi dosis kedua pada warga masyarakat dan lansia di atas 50 persen, serta berada pada wilayah PPKM level satu dan level dua,” ucapnya.

Menurutnya, Surabaya sudah memenuhi semua kriteria yang ditentukan. Selama penerapan PTM, pemerintah selalu melakukan swab rutin kepada pelajar.

“PTM 100 persen di Surabaya direncanakan diikuti 661 sekolah dasar (SD) dengan perincian 285 SD Negeri dan 376 SD Swasta, serta 331 sekolah menengah pertama (SMP) meliputi 63 SMP Negeri dan 268 SMP Swasta,” pungkas Armuji. (mcr23/jpnn)

Kota Surabaya bakal kembali terapkan PTM 100 persen, tetapi masih menunggu kajian dan evaluasi

Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News