Naura dan Nabila, Si Kembar Asal Kalimantan yang Raih Golden Ticket Unair 2022

Sabtu, 12 Maret 2022 – 19:31 WIB
Naura dan Nabila, Si Kembar Asal Kalimantan yang Raih Golden Ticket Unair 2022 - JPNN.com Jatim
Naura dan Nabila si kembar penerima golden ticket Unair 2022. Foto: Humas Unair

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Ucapan syukur dan haru menggambarkan perasaan Naura Nada Kamelia asal SMAN 2 Sampit dan Nabila Nada Zakiah asal SMAN 1 Sampit, Kalimantan Tengah.

Saudara kembar itu berhasil mendapatkan golden ticket Universitas Airlangga (Unair) Tahun 2022 yang diumumkan langsung oleh Rektor Prof Dr Mohammad nasih, Sabtu (12/3).

Naura dinyatakan diterima di Program S! Akuakultur Fakultas Perikanan dan Kelautan (FPK) dan Nabila di Program Studi S1 Biologi Fakultas Sains dan Teknologi (FST) dari hasil seleksi yang dilakukan Pusat Penerimaan Mahasiswa Baru (PPMB) Unair.

Si kembar itu mengaku sudah lama ingin berkuliah di Unair.

"Sejak SD saya sudah sudah bercita-cita masuk Unair, apalagi sekarang menjadi salah satu kampus terbaik di Indonesia dan masuk top 500 dunia,” ungkap Naura.

Keluarga, yakni kedua orang tuanya juga menjadi faktor yang memengaruhi mereka berdua berminat masuk Unair. Orang tua mereka berdua berasal dari Jawa Timur, tepatnya di Kota Madiun.

“Baru pas masuk SMA kami pindah ke Kalimantan Tengah, mengikuti orang tua yang bekerja di sini. Namun, keinginan kami tetap berkuliah di Jawa,” kata dia.

Menurut mereka berdua orang tua memiliki peran penting dalam proses pendidikan. Mereka lah yang selalu mendukung cita-cita anaknya.

Naura dan Nabila, si kembar asal kalimantan yang mendapatkan golden ticket dari Unair
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News