Hari Peduli Sampah Nasional, AZWI Ingakan Produsen Soal Lingkungan, Caranya Unik

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Nol Sampah Surabaya bersama Aliansi Zero Waste Indonesia (AZWI) merayakan Hari Peduli Sampah Nasional dengan mengirim balik sampah plastik ke sejumlah produsen.
Total ada 35 sampah dari perusahaan ternama ditemukan seusai susur Sungai Avour Wonorejo, Rungkut, Minggu (20/2) bersama 50 orang dari beberapa komunitas peduli lingkungan.
Community Organizer Hani Ismail mengatakan baik produsen besar ataupun kecil, mereka harus bertanggung jawab terhadap kemasannya.
“Tujuan aksi rutin itu untuk mengingatkan bahwa produsen punya tanggung jawab terhadap kemasan ciptaannya,” ucapnya saat mengemas sampah plastik yang bakal dikirim ke produsen, Senin (21/2).
Menurutnya, kebijakan itu sudah tertuang dalam peraturan pemerintah bahwa perusahaan harus mengambil kemasannya atau mengubah kemasannya menjadi ramah lingkungan.
“Untuk yang dikirim saat ini, sampah dari sembilan perusahaan. Dikirim lewat kantor pos di Taman Apsari,” bebernya.
Dia juga menyebut dari kegiatan tersebut, ada beberapa respons langsung produsen sehingga bisa menghasilkan solusi terkait dengan brand audit.
“Kebanyakan sampah plastik dalam bentuk saset. Karena kami tahu sampah tersebut susah didaur ulang dan bahaya sekali,” ungkapnya
Komunitas peduli lingkungan kirim balik sampah ke produsen, ingatkan ini
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News