Eri Cahyadi Ajak Crazy Rich Surabaya Melvin Tenggara Makan Bareng di Sentra Kuliner Wiyung

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengajak salah satu Crazy Rich Surabaya Melvin Tenggara untuk makan bareng di Sentra Kuliner Wiyung.
Kegiatan tersebut sebagai bentuk promosi kepada pengusaha muda di Surabaya untuk ikut menggerakkan ekonomi pada bidang sentra kuliner.
"Saya melihat potensi pengusaha muda di Surabaya mampu menarik minat banyak orang untuk makanan yang ada di sentra kuliner,” ujar Eri Cahyadi, Selasa (4/5).
Sebelum berangkat menuju Sentra Kuliner Wiyung, Melvin sempat memberikan tumpangan kepada Eri Cahyadi menggunakan mobil Lamborgini miliknya.
Pada kesempatan tersebut, Eri mengaku senang karena seorang pengusaha muda sekelas Melvin bersedia menikmati makanan di Sentra Kuliner Wiyung.
"Melvin bilang makanannya enak-enak, bahkan pisang keju yang baru dipesan menjadi favoritnya. Saya ingin orang Surabaya yang lain tahu,” kata Eri.
Baca Juga:
Melihat kelancaran acara makan bareng tersebut, Eri menyatakan ke depan bakal semakin memasifkan promosi kuliner atau produk UMKM Surabaya.
Cara promosi yang dilakukan Eri Cahyadi tidak hanya melalui media sosial, tetapi ikut menggandeng influencer dan pejabat daerah untuk berperan sebagai marketing.
Wow, Crazy Rich Surabaya sekelas Melvin Tenggara mau diajak Eri Cahyadi makan bareng di Sentra Kuliner Wiyung.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News