Info dari Mbak Khofifah: Ada Santunan Rp 10 Juta untuk Korban Jiwa Gempa Malang

Minggu, 11 April 2021 – 20:28 WIB
Info dari Mbak Khofifah: Ada Santunan Rp 10 Juta untuk Korban Jiwa Gempa Malang - JPNN.com Jatim
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa. Foto: Twitter/KhofifahIP

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa memastikan biaya perawatan semua korban gempa bumi akan ditanggung pemerintah daerah.

Menurut Khofifah, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim maupun pemerintah kabupaten/kota akan menanggung biaya perawatan korban luka.

Adapun korban jiwa akibat bencana itu akan memperoleh santunan kematian. "Masing-masing sepuluh juta," ujar Khofifah, Minggu (11/4).

Gempa berkekuatan 6,1 SR dengan episentrum di Samudra Hindia, sebelah barat daya Kabupaten Malang, itu telah mengakibatkan delapan korban jiwa. Lima korban merupakan warga Kabupaten Lumajang, sedangkan tiga lainnya tercatat sebagai penduduk Malang.

Khofifah juga meminta masyarakat yang tinggal di bantaran aliran sungai besar, pegunungan, dan perbukitan mewaspadai ancaman tanah longsor dan banjir bandang.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis informasi soal beberapa wilayah di Jatim akan mengalami hujan sedang hingga lebat hari ini.

"Hujan ini dikhawatirkan akan memperbesar potensi bencana susulan berupa tanah longsor dan banjir bandang karena struktur dan kondisi tanah labil," ujar Khofifah.

Mantan menteri sosial itu pun meminta warganya yang berada di daerah berpotensi bencana selalu waspada.

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa memastikan biaya perawatan semua korban gempa bumi akan ditanggung pemerintah daerah.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News