Beroperasi 24 Jam, Laboratorium Mikrobiologi RSUD Tulungagung Tangani 200 Sampel PCR Per Hari

Senin, 30 Agustus 2021 – 05:37 WIB
Beroperasi 24 Jam, Laboratorium Mikrobiologi RSUD Tulungagung Tangani 200 Sampel PCR Per Hari - JPNN.com Jatim
Perawat bertugas jaga di ruang transit intensif RSUD dr. Iskak Tulungagung. ANTARA/Ist/Google.com

jatim.jpnn.com, TULUNGAGUNG - Ada sekitar 200 lebih sampel PCR (Polymerase Chain Reaction) setiap harinya yang diperiksa di laboratorium RSUD dr. Iskak Tulungagung, Jawa Timur.

Jumlah sampel tersebut per harinya berasal dari sampel PCR dari pasien RSUD dr. Iskak yang mencapai 100-150 dan sampel PCR dari luar RSUD dr. Iskak sejumlah 70-80 sampl.

Temuan ratusan sampel tersebut dilakukan di laboratorium setiap hari selama 24 jam penuh. Hal tersebut demi terus memastikan status klinis pasien apakah positif atau negatif Covid-19.

"Laboratorium mikrobiologi klinik ini beroperasi 24 jam karena semua pasien yang masuk RSUD dr. Iskak wajib menjalani tes PCR dahuli," kata Kepala Instalasi Mikrobiologi Klinik RSUD dr. Iskak Tulungagung dr. Rendra Bramanthi, Sp.MK(K)., Minggu.

Rendra mengatakan PCR yang harus dilakukan kepada pasien yang sakit ringan atau berat, dari pagi sampai malam.

Jumlah tenaga analis yang bekerja di Instalasi Mikrobiologi Klinik RSUD dr. Iskak saat ini ada 25 orang.

"Tim laboratorium selalu menerapkan prosedur pengawasan berlapis-lapis. Mulai dari sepatu boot, baju hazmat, masker, kacamat gogle hingga pelindung wajah. APD harus lengkap," terangnya

Pengoperasian labooratorium serta tim yang solid ini memiliki dampak yang cukup signifikan pada rasio kematian akibat Covid-19 di Tulungagung. Stidaknya hingga akhir Juni 2021 sudah terbilang rendah.

Ada sekitar 200 lebih sampel PCR (Polymerase Chain Reaction) setiap harinya yang diperiksa di laboratorium RSUD dr. Iskak Tulungagung, Jawa Timur.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News