PAN Surabaya Bahas PAW Anggota Fraksinya yang Meninggal Akibat COVID-19

Senin, 02 Agustus 2021 – 18:19 WIB
PAN Surabaya Bahas PAW Anggota Fraksinya yang Meninggal Akibat COVID-19 - JPNN.com Jatim
Ketua DPD PAN Kota Surabaya Mahsun Jayadi (FOTO ANTARA/Abdul Hakim)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Seorang anggota DPRD Surabaya, Jawa Timur dari Fraksi PAN, Hamka Mudjiadi Salam meninggal pada 31 Juli lalu akibat terpapar COVID-19.

DPD PAN Kota Surabaya pun mulai merespons pergantian antarwaktu (PAW) dari anggotanya yang meninggal itu.

"Kami baru membahas dan memprosesnya sore ini," kata Ketua DPD PAN Kota Surabaya Mahsun Jayadi, Senin (2/8).

Pada Pileg 2019, almarhum Hamka Mudjiadi Salam menjadi anggota DPRD Kota Surabaya berangkat dari daerah pemilihan (dapil) 1 yang meliputi Kecamatan Krembangan, Bubutan, Genteng, Tegalsari, Simokerto, dan Gubeng.

Berdasarkan informasi yang diterima, calon pengganti Hamka Mudjiadi Salam ialah seorang perempuan bernama Zuhrotul Mar’ah Laila.

Zuhrotul memperoleh suara sah terbanyak urutan berikutnya dalam daftar peringkat perolehan suara dari parpol beserta dapil yang sama.

Hanya saja, Mahsun enggan memastikan siapa pengganti almarhum lantaran masih dalam pembahasan.

Mahsun hanya menyatakan PAW bakal diproses secepatnya, khususnya persyaratan-persyaratan dan dokumen yang harus dipenuhi calon pengganti.

DPD PAN Kota Surabaya pun mulai merespons pergantian antarwaktu (PAW) dari anggotanya yang meninggal beberapa hari lalu itu.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News