97 Persen Pasien COVID-19 Meninggal Belum Tervaksin
jatim.jpnn.com, SITUBONDO - Bupati Situbondo, Jawa Timur Karna Suswandi menyatakan nyaris seluruh pasien COVID-19 yang meninggal belum menjalani vaksinasi.
Data itu diketahui dari catatan Satgas Penanganan COVID-19 Kabupaten Situbondo hingga 25 Juli lalu yang menyebutkan dari 548 pasien COVID-19 meninggal, 97 persennya belum disuntik vaksin.
"Mayoritas pasien positif yang meninggal belum menjalani vaksinasi," kata Karna usai meninjau pelaksanaan vaksinasi pelajar di SMA Negeri 2 Situbondo, Senin (26/7).
Dengan begitu, dia mengingatkan kepada seluruh masyarakatnya pentingnya vaksinasi COVID-19 demi membentuk imunitas tubuh dan lebih lanjut kekebalan komunal (herd immunity).
Oleh karena itu, Karna memprioritaskan vaksinasi pelajar terlebih dahulu. Harapannya, mereka nantinya yang menyosialisasikan urgennya menerima vaksin kepada keluarga dan lingkungannya.
Bupati memastikan, pelaksanaan vaksinasi akan dilakukan bergilir di tiap-tiap sekolah, baik SMP maupun SMA secara bergantian. (antara/mcr13/jpnn)
Data dari Satgas Penanganan COVID-19 Situbondo menyebutkan 95 persen pasien terpapar virus corona yang meninggal belum menjalani vaksinasi.
Redaktur & Reporter : Fahmi Azis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News