Subuh Itu, Suyanto Sekeluarga Dibawa Becak ke RS, Luka Bakar 70 Persen

Kamis, 10 Juni 2021 – 17:16 WIB
Subuh Itu, Suyanto Sekeluarga Dibawa Becak ke RS, Luka Bakar 70 Persen - JPNN.com Jatim
Petugas pemadam kebakaran saat mengevakuasi korban sekeluarga di Tambaksari, Surabaya, Kamis (10/6). Foto: Dok. CC 112 untuk JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Kebakaran terjadi sebuah rumah di Kecamatan Tambaksari, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (10/6).

Akibatnya, tiga orang penghuni rumah tersebut dilarikan ke rumah sakit lantaran mengalami luka bakar parah.

Kabid Operasional PMK Kota Surabaya Bambang Vistadi mengatakan kebakaran yang menghanguskan satu rumah di Jalan Kapas Madya itu terjadi pukul 04.13 WIB.

"Rumah yang terbakar milik Bapak Suyanto," kata dia.

Sebanyak 12 unit mobil pemadam dikerahkan untuk menjinakkan si jago merah.

Petugas sempat mengalami kesulitan karena lokasi kebakaran berada dalam kampung padat penduduk.

"Unit pemadam susah masuk sebab akses akses masuk melewati gang sempit," ujar Bambang.

Kebakaran itu baru bisa dipadamkan dan kondusif pukul 05.09 WIB.

Satu keluarga di Kecamatan Tambaksari, Surabaya dilarikan ke rumah sakit, Kamis (10/6) lantaran mengalami luka bakar setelah rumahnya kebakaran.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News