Survei ARCI Calon Presiden 2024 di Jatim: Cak Imin Nanjak ke Posisi 3 Besar

Kamis, 17 Februari 2022 – 09:20 WIB
Survei ARCI Calon Presiden 2024 di Jatim: Cak Imin Nanjak ke Posisi 3 Besar - JPNN.com Jatim
Direktur ARCI Baihaki Sirajt menunjukkan hasil survei ARCI Calon Presiden 2024. Foto: Humas ARCI

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Lembaga survei Accurate Research and Consulting Indonesia (ARCI) merilis hasil survei elektabilitas calon presiden 2024 di Jatim. Salah satu yang menonjol, yaitu Ketum PKB Muhaimin Iskandar berada di posisi tiga besar.

Survei tersebut dilakukan pada 15-27 Januari 202 di 38 kabupaten/kota Jatim menggunakan multistage random sampling dengan jumlah responden sebanyak 1.200. Margin of errornya sebesar tiga persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

Direktur ARCI Baihaki Sirajt mengatakan tren elektabilitas Ketum Gerindra Prabowo Subianto dan Ketum PKB Muhaimin Iskandar paling meningkat. Khusus untuk Cak Imin meningkat dua kali lipat dibandingkan survei lembaga itu pada Oktober 2021.

“Nomor satu diisi Prabowo disusul Ganjar Pranowo, dan Muhaimin Iskandar di posisi tiga,” kata Baihaki saat paparan survei ARCI di Surabaya, Rabu (16/2).

Baihaki membeberkan faktor elektabilitas Cak Imin bisa meningkat pesat, salah satunya karena safari politik di Jatim.

Tercatat kenaikan elektabilitas Prabowo 1,2 persen menjadi 19,9 persen, sementara Cak Imin dari 6,9 persen menjadi 14,9 persen.

“Sebulan terakhir, Muhaimin Iskandar mengunjungi ponpes-ponpes hingga grass root NU. Itu membuktikan safari politik yang dilakukan politisi PKB itu mendapat simpati warga, khususnya nahdiyin Jatim,” ujarnya.

Berbeda dengan Prabowo, meski tak pernah ke Jatim selama 2022, eksistensi Gerindra tak terdampak. Oleh karena itu, elektabilitasnya masih stabil dan sedikit meningkat.

Nama Muhaimin Iskandar (Cak Imin) masuk 3 besar elektabilitas Calon Presiden 2024 dalam survei ARCI.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News