Elektabilitas 3 Bacapres Versi ARCI di Jatim Pascadeklarasi AMIN

Kamis, 21 September 2023 – 19:07 WIB
Elektabilitas 3 Bacapres Versi ARCI di Jatim Pascadeklarasi AMIN - JPNN.com Jatim
Direktur ARCI Baihaki Sirajt membeberkan hasil survei elektabilitas bacapres di Jatim dengan simulasi tiga nama, yakni Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan. Foto: Dok. ARCI.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Accurate Research and Consulting Indonesia (ARCI) membeberkan hasil survei elektabilitas bakal calon presiden (bacapres) Pemilu 2024.

Survei dilakukan setelah Anies Baswedan-Muhaiman (AMIN) melakukan deklarasi pada awal September 2023.

Direktur ARCI Baihaki Sirajt mengatakan elektabilitas Prabowo Subianto dalam simulasi tiga nama justru menguat pascadeklarasi AMIN.

“Pada Juli lalu saat PKB dan Cak Imin mendukung Prabowo angkanya 33,7 persen. Pascadeklarasi AMIN, elektabilitas Prabowo naik menjadi 39,33 persen dan menjadi bacapres dengan elektabilitas tertinggidi Jatim,” kata Baihaki, Kamis (21/9). 

Kemudian, elektabilitas dua bacapres lainnya, yakni Ganjar Pranowo di angka 35,5 persen dan Anies Baswedan 21,08 persen. Adapun responden yang belum menentukan sebesar 4,08 persen.

Dia menjelaskan beberapa faktor kenaikan yang mengangkat elektabilitas Prabowo di Jatim, yaitu responden yang mengaku memilih PKB makin mantap memilih Prabowo dibanding Anies.

"Dalam peta pemilih PKB, 40,2 persen mantap memilih Prabowo, 18,4 persen memilih Ganjar, dan 25,7 persen ke Anies. Sebanyak 15,7 persen pemilih PKB masih belum menentukan pilihan," ujarnya.

Selain itu, Baihaki menyebut pemilih Jokowi-Ma’ruf Amin di Pilpres 2019 juga mengalihkan dukungannya kepada Prabowo.

Dalam survei ARCI, bacapres paling unggul di Jatim pascadeklarasi AMIN, yakni Prabowo Subianto dengan perolehan suara 39,33 persen.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News