Almeida Blak-Blakkan Faktor Kunci Kemenangan Arema FC Melawan Persib

Senin, 29 November 2021 – 15:46 WIB
Almeida Blak-Blakkan Faktor Kunci Kemenangan Arema FC Melawan Persib - JPNN.com Jatim
Pesepak bola Arema FC Carlos Fortes melakukan selebrasi, Minggu (3/10/2021). ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/hp.

jatim.jpnn.com, SLEMAN - Arema FC sukses merangsek ke peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 2021 usai mengalahkan Persib Bandung dengan skor 0-1 pada Minggu (28/11).

Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida mengakui salah satu kunci kemenangan tim berjuluk Singo Edan tersebut melawan Persib, yakni kedisiplinan.

Para pemain menjalankan instruksi pelatih dengan baik untuk terus melakukan pressing ketat pada lawan.

“Dengan kedisiplinan, kami bisa menguasai jalannya pertandingan, baik di babak pertama maupun kedua,” kata Almeida, mengutip laman tim, Senin (29/11).

Sedari awal, tim kebanggan Aremania tampil cemerlang dan melancarkan tekanan-tekanan ke pertahanan lawan.

Tepat pada menit ke-17, gelandang Arema FC, Dendi Santoso berhasil membobol gawang Persib. Skor berubah menjadi 1-0.

Kendati telah unggul, Arema FC tidak lantas menurunkan tempo permainan.

Para penggawa Arema terus berkonsentrasi untuk mengatasi permainan Persib yang acap kali menghasilkan peluang dari bola-bola mati.

Arema FC konsisten melakukan tekanan kepada Persib pada laga yang berlangsung pada Mingggu (28/11).
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News