Fabi Sebut Madura United Lebih Mendominasi Permainan Ketimbang Persebaya
Minggu, 21 November 2021 – 17:23 WIB
Kendati begitu, Fabio Lefundes memilih untuk langsung mengalihkan fokusnya menatap laga berikutnya melawan Persik Kediri pada Rabu (24/11) mendatang.
Dia optimistis dengan waktu persiapan tiga hari ke depan, dapat dimanfaatkan dengan baik untuk mempersiapkan tim.
Persik kini tepat berada di bawah Madura United pada papan klasemen atau peringkat 16.
Hasil derbi Jatim, itu menentukan siapa yang bakal keluar atau bahkan menjauhi zona degradasi.
“Kami akan memperbaiki sektor-sektor yang masih memiliki celah untuk menghadapi pertandingan berikutnya,” ucap Fabi. (mcr13/jpnn)
Debut Fabio Lefundes menangani Madura United kurang memuaskan lantaran tak bisa membuat timnya mengalahkan Persebaya.
Redaktur & Reporter : Fahmi Azis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News