Gagal Curi Poin dari Dewa United, Joel Cornelli Sebut Arema FC Sudah Tampil Maksimal

Selasa, 13 Agustus 2024 – 09:34 WIB
Gagal Curi Poin dari Dewa United, Joel Cornelli Sebut Arema FC Sudah Tampil Maksimal - JPNN.com Jatim
Penyerang Arema FC Dalberto mencoba melepaskan diri dari kawalan pemain Dewa United Ferian Rizki, pada pertandingan pekan pertama Liga 1 musim 2024/2025, di Stadion Soepriadi, Kota Blitar, Jawa Timur, Senin (12/8). ANTARA/HO-Arema FC

jatim.jpnn.com, MALANG - Arema FC gagal meraih tiga poin karena bermain imbang 0-0 melawan Dewa United pada pekan pertama Liga 1 musim 2024/2024 di Stadion Soepriadi, Kota Blitar, Senin (12/8).

Namun, kegagalan tersebut tak membuat pelatih Arema FC Joel Cornelli kecewa. Dia menilai anak asuhnya sudah tampil maksimal meski tak bisa memenangkan pertandingan.

"Pertandingan berjalan sama kuat, di babak pertama para pemain terus mencoba mencari gol dan di babak kedua itu sudah semakin siap, bukan rezeki," kata Joel saat konferensi pers seusai laga.

Menurutnya, tidak ada permasalahan soal taktik, pemain sudah menerapkan strategi yang diberikan. Seluruh penggawa klub juga tampil disiplin, baik saat membangun serangan dan menggalang pertahanan.

"Gelandang kami juga siap termasuk pemain sayap di depan ikut turun membantu pertahanan dengan baik," ujarnya.

Joel mengapresiasi performa dua pemain lini tengah milik Dewa United, yakni Alexis Messidoro dan Hugo Gomes karena mampu tampil apik, sekaligus mengatur tempo jalannya pertandingan.

"Jadi, Dewa punya kualitas di tengah ada Messidoro sama Jaja (Hugo Gomes)," kata pelatih asal Brazil ini.

Walakin, dia menyatakan bahwa tetap akan melaksanakan evaluasi agar performa dan permainan anak asuhnya bisa lebih maksimal di laga kedua menghadapi Borneo FC, pada Sabtu (17/8).

Joel Cornelli menilai anak asuhnya sudah bermain dengan maksimal dan bagus meski gagal meraih tiga poin melawan Dewa United.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News