Kasim Botan Kian Matang Sebagai Bek Kanan Persebaya
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Persebaya menggunakan formasi baru dalam dua laga terakhir. Yang paling kentara ialah sektor lini bertahan.
Full back kanan terjadi reposisi. Kasim Botan bermain baik saat menggantikan Catur Pamungkas yang absen di posisi tersebut.
Kasim mengisi posisi bek kanan saat Persebaya melawan Persik Kediri dan Barito Putera.
Menurutnya, dia siap bermain di mana pun apabila pelatih menginstruksikan. Dia menilai cara bermain bek kanan dan winger memiliki beberapa kesamaan.
“Saya rasa tidak ada masalah main di full back kanan. Yang penting, bisa berkontribusi buat tim,” kata Kasim, dikutip dari laman Persebaya.
Pemain kelahiran 1997 tersebut pernah berposisi sebagai full back kanan sebelum memutuskan sebagai winger di Akademi Harbi 2014 silam.
“Namun, kalau di profesional, belum pernah sama sekali. Baru debut pertama di Persebaya,” ujarnya.
Adapun pada peran barunya sebagai bek nanan, dia dituntut tidak hanya solid membantu bertahan dan tak jarang membantu serangan.
Kasim Botan semula hanya mengisi posisi full back kanan menggantikan Catur Pamungkas pada dua laga terakhir.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News