Tampil Moncer, Kiper Ernando Ari Dikontrak Persebaya Sampai 2025
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Persebaya resmi mengikat penjaga gawang andalan mereka, Ernando Ari Sutaryadi sampai dengan 2025.
Masa kontrak pemilik nomor punggung 21 itu seharusnya selesai akhir bulan ini. Manajemen Bajol Ijo pun memperpanjang kontrak Ernando dengan durasi 2,5 tahun ke depan.
Kiper 20 tahun tersebut memang menjadi tulang punggung Persebaya dalam dua musim terakhir. Jika tidak sedang akumulasi atau cedera, Ernando selalu dipercaya menjaga gawang Green Force.
Kualitas Ernando sendiri sudah tidak perlu diragukan lagi. Pada 2018, dia turut mengantarkan Garuda Asia juara Piala AFF U-16. Setahun berikutnya, giliran Persebaya Elite Pro Academy U-20 dibawa juara Liga 1 U-20.
Terbaru, Ernando tampil apik dalam tujuh pertandingan terakhir Bajol Ijo di Liga 1 2022., padahal dia baru saja kembali setelah istirahat panjang akibat cedera.
Pemain yang akrab disapa Nando itu merasa mendapatkan dukungan yang baik dari manajemen dan pelatih di Persebaya. Oleh karena itu, dia mantap bertahan di tim kebanggaan arek-arek Suroboyo.
“Persebaya kekeluargaannya sangat kental dan pelatih sangat baik. Alasan itu membuat saya perpanjang kontrak,” ujar Ernando seusai teken kontrak pada Selasa (27/12), dikutip dari laman klub.
Menurutnya, jika dia sudah merasa nyaman, dia tidak akan setengah-setengah untuk mengerahkan semua kemampuannya untuk turut mengantarkan Persebaya menjadi lebih baik lagi.
Manajemen Persebaya Yahya Alkatiri mengatakan Ernando menjadi salah satu pemain yang memiliki kontrak durasi paling lama di Bajol Ijo.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News