2 Pekan Berturut-turut, Liga 1 Indonesia di Jawa Timur Diwarnai Kerusuhan

Minggu, 02 Oktober 2022 – 03:59 WIB
2 Pekan Berturut-turut, Liga 1 Indonesia di Jawa Timur Diwarnai Kerusuhan - JPNN.com Jatim
Kondisi terakhir Stadion Kanjuruhan Malang setelah mengalami bentrok antara Aremania dan kepolisian pada Sabtu, (1/10). Foto: Dok Pri AR for JPNN.com

jatim.jpnn.com, MALANG - Dua pekan Liga 1 Indonesia yang berlangsung di Jawa Timur diwarnai kerusuhan berturut-turut.

Pertama, laga Persebaya vs RANS Nusantara FC pada pekan ke-10 Liga 1 2022.

Laga yang berlangsung di Stadion Gelora Delta Sidoarjo tersebut pun berujung dengan kerusuhan pendukung Persebaya, Bonek, setelah tim dukungannya kalah 1-2 dari tim tamu.

Akibatnya, sejumlah sarana prasarana di markas Delta FC tersebut pun rusak parah.

2 Pekan Berturut-turut, Liga 1 Indonesia di Jawa Timur Diwarnai KerusuhanRibuan bonek masuk ke dalam lapangan Stadion Gelora Delta Sidoarjo usai Persebaya kalah dari RANS Nusantara FC. Foto: tangkapan layar

Manajemen Persebaya terpaksa menanggung biaya kerusakan stadion hingga ratusan miliar rupiah.

Itu belum ditambah sanksi Komdis PSSI sebesar Rp100 juta plus lima kali laga tandang tanpa penonton.

Terbaru, laga pekan ke-11 di Stadion Kanjuruhan, Malang. Bermain di kandang, Arema FC dipermalukan Persebaya dengan skor 2-3.

Astaga dua pertandingan Liga 1 2022 di Jawa Timur diwarnai kerusuhan. Terbaru, tragedi di Kanjuruhan malam tadi.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News