Ancaman Invasi Bali United di Kandang Persebaya, Serangan Tajam-Skema Bola Mati
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Bali United dipastikan menjadi tamu sekaligus lawan berat Persebaya di markas mereka pada Jumat (2/9) sore nanti.
Juara bertahan Liga 1 2021 itu berambisi melanjutkan tren positif mereka musim ini di di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Serdadu Tridatu bahkan cukup produktif dalam tujuh laga terakhir. Sebanyak 14 gol berhasil dicetak atau rata-rata dua gol setiap pertandingannya.
Catatan tersebut jadi alarm bahaya bagi Persebaya yang ingin meneruskan tren kemenangan di dua laga terakhir.
Kapten Persebaya Surabaya Rizky Ridho menjanjikan lini belakang tim bisa tampil solid dan maksimal.
Menurutnya, effort pemain bertahan harus lebih ekstra dari biasanya menghadapi gedoran berbahaya dari tim tamu.
Bali United memiliki salah satu penyerang tajam yang masih konsisten di tiap tahunnya, yaitu Ilija Spasojevic.
Di kedua sayap, Persebaya akan dapat ancaman dari pemain-pemain gesit kaliber Privat Mbarga, Irfan Jaya, dan M Rahmat.
Persebaya tidak ingin dipermalukan di hadapan puluhan ribu suporter mereka di kandang tatkala menjamu Bali United.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News