Bonek Gaungkan Puasa Away Buntut Pelaku Kriminal Beratribut Suporter di Sleman
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Laga tandang Persebaya vs PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman membuat suporter Bonek Mania terganggu dengan tudingan yang ditujukan ke mereka akibat perbuatan sejumlah pelaku kriminal beratribut suporter.
Suporter Bonek Mania akhirnya menggaungkan tagar #STOPESTAFET dan #PUASAAWAY.
Tagar puasa away tersebut disuarakan hingga waktu yang belum ditentukan. Sikap itu muncul dari salah satu kelompok bernama Green Nord 27.
Adapun dua tagar tersebut sudah diunggah oleh Instagram Green Nord 27 beberapa hari lalu.
"Hingga pascapertandingan, seluruh stakeholder Bonek telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian untuk mengusut dan menangkap pelaku kriminal yang terjadi pada laga PSS Sleman vs Persebaya Surabaya," tulis Green Nord 27 di Instagram-nya.
Green Nord mendukung pihak kepolisian melakukan tindakan tegas kepada siapa pun suporter yang melakukan tindakan kriminal, bahkan jika terbukti pelakunya adalah Bonek.
"Di sisi lain, kembali terulang hilangnya nyawa atas risiko yang timbul dari perjalanan estafet," lanjut tulisan Green Nord.
Maka dari itu, sampai batas waktu yang belum ditentukan Green Nord 27 bakal puasa away dan menggaungkan tagar stop estafet.
Bonek menggaungkan tagar stop estafet dan puasa away akibat perbuatan sejumlah pelaku kriminal beratribut suporter saat pertandingan Persebaya vs PSS Sleman.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News