Manajemen Arema FC Berziarah ke Pendiri Menjelang HUT ke-35

Rabu, 10 Agustus 2022 – 23:02 WIB
Manajemen Arema FC Berziarah ke Pendiri Menjelang HUT ke-35 - JPNN.com Jatim
Manajemen Arema FC melakukan takziah ke pendiri klub. Foto: Dok Pri Sudarmaji

jatim.jpnn.com, MALANG - Arema FC bakal merayakan ulang tahun ke-35. Menjelang peringatannya, manajemen tim pun melakukan takziah ke kuburan para pendiri klub berjuluk Singo Edan itu.

Salah satu kuburan yang dikunjungi, yakni makam dari almarhum Lucky Acub Zaenal di TPU, Kasin, Kota Malang, Rabu (10/8). Jajaran manajemen menabur bunga dan memanjatkan doa.

“Hari ini, kami melakukan tapak tilas ke makam tokoh-tokoh pendiri Arema, mengawalinya dari makam Sam Ikul sebagai tokoh yang berjasa atas lahirnya tim Singo Edan,” kata media officer Arema FC Sudarmaji.

Ziarah menjelang hari ulang tahun Singo Edan sudah menjadi tradisi yang dilakukan.

Tidak hanya kepada pendiri klub, manajemen juga bertakziah ke makam-makam Aremania yang sangat loyal dalam mendukung, seperti makam almarhum Cak Surtato, Sam Tembel, dan Cak No.

“Kami berdoa untuk pahlawan-pahlawan Arema yang sudah mendahului," ucapnya.

Dia mengungkapkan tanpa adanya loyalitas pendahulu, Arema tidak bisa seeksis sekarang.

Menurutnya, jasa pantang menyerah mereka patut diapresiasi dan diberi penghormatan oleh penerusnya.

Ziarah para pendiri Arema FC menjelang hari ulang tahun (HUT) Singo Edan sudah menjadi tradisi yang biasa dilakukan.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News