Remaja Tenggelam di Waduk Kedurus Ditemukan Setelah 2 Jam Pencarian

Senin, 30 Desember 2024 – 22:05 WIB
Remaja Tenggelam di Waduk Kedurus Ditemukan Setelah 2 Jam Pencarian    - JPNN.com Jatim
Jenazah PP yang tenggelam di waduk Kedurus dievakuasi oleh tim gabungan. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Remaja berusia 15 tahun berinisial PP yang dilaporkan tenggelam di waduk Kedurus pada pukul 17.20 WIB ditemukan pukul 19.20 WIB atau setelah dua jam sejak laporan diterima, Senin (30/12).

PP ditemukan oleh tim penyelam SAR Surabaya di lokasi yang tak jauh dari tenggelamnya korban.

Kepala BPBD Kota Surabaya Agus Hebi Djuniantoro mengatakan menjelaskan tim gabungan mengerahkan dua perahu dan dua penyelam untuk mencari korban.

“Informasi awal 112, pukul 17.25 WIB terima laporan, kami respon pukul 17.31 WIB. Kami (BPBD) menerjunkan dua perahu,” kata Hebi.

Proses pencarian dilakukan mulai pukul 18.00 WIB yang diawali oleh dua orang penyelam.

“Kami datang jam 18.00 WIB kamu sudah mulai operasi, lampu-lampu dihidupkan semuanya, penyelaman jam 19.00 lebih dan ditemukan 19.20 WIB dalam kondisi meninggal,” jelasnya.

Hebi mengungkapkan kaki korban yang ditemukan lebih awal oleh tim penyelam. Dugaanya terkena kram.

“Yang kepegang duluan kaki. Jadi, kemungkinan kram. Nanti inafis yang akan menjelaskan,” katanya.

PP remaja berusia 15 tahun yang dilaporkan tenggelam di waduk Kedurus pada pukul 17.20 WIB ditemukan pukul 19.20 WIB atau setelah dua jam sejak laporan diterima
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News