Kapolres Sampang Pastikan Bakal Usut Tuntas Carok Massal di Sampang
Dalam kesempatan itu, Forkopimda juga berjanji akan terus memantau perkembangan kasus ini hingga tuntas.
Insiden carok massal itu menimpa pendukung pasangan Calon Bupati Sampang Slamet Junaidi-Achmad Machfudz (Jimat Sakteh) bernama Jimmy Sugito Putra, warga Desa Ketapang Laok, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Sampang.
Insiden yang terjadi pada 17 November 2024 itu terjadi setelah Calon Bupati Slamet Junaidi berkunjung ke salah satu tokoh agama di Ketapang dan sempat dihadang massa bersenjata celurit, tapi berhasil lolos melalui jalan lain.
Selanjutnya, para penghadang masuk ke area lokasi yang dikunjungi Slamet Junaidi. Sejumlah orang itu sempat cekcok mulut, hingga akhirnya terjadi penganiayaan.
Hingga Selasa (19/11) sebanyak tiga orang yang terlibat dalam 'Insiden Ketapang Laok' itu telah ditangkap polisi dan ditahan di Mapolda Jatim. (antara/mcr12/jpnn)
Kapolres Sampang AKBP Hendro Sukmono memastikan penyelesaian kasus carok massal bakal diusut tuntas.
Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News