Prosche Tabrak Grand Livina, Keluarga Penabrak Minta Diselesaikan Secara Damai

Senin, 18 Maret 2024 – 23:00 WIB
Prosche Tabrak Grand Livina, Keluarga Penabrak Minta Diselesaikan Secara Damai - JPNN.com Jatim
Kondisi mobil Porsche usai tabrak Grand Livina di Tol Kejapanan-Sidoarjo. Foto: Dok PJR Jatim II

jatim.jpnn.com, SIDOARJO - Polisi masih melakukan pemeriksaan terkait dengan laka lantas Porsche 91 Carrera S Nopol B 333 LKA yang menabrak Grand Livina di Tol Sidoarjo 768.400/B pada Minggu (17/3).

Terbaru, pihak keluarga pengemudi Porche, Nissan Katama Angkasa berniat untuk menyelesaikan kasus tersebut secara kekeluargaan dengan korban.

Diketahui, pengemudi Grand Livina Rudy Andrianto mengalami luka robek di kepala. Sedangkam istrinya, Ani Trihandayani mengalami luka berat pada bagian leher. Saat ini, istri Rudy sedang dirawat di RS Mitra Sidoarjo.

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Sidoarjo AKP Ony Purnomo mengamini adanya upaya penyelesaian secara damai dari pihak keluarga pengemudi Porsche.

"Insyallah, ada arah diselesaikan secara kekeluargaan, tetapi tetap kami proses dahulu," kata Ony, Senin (18/3).

Ony menjelaskan keluarga Angkasa (Porsche) siap mengganti berbagai kerugian yang dialami korban mulai dari biaya perawatan rumah sakit istri korban hingga kerusakan mobil.

"Informasi dari pihak keluarganya kemarin seperti itu siap menanggung biaya RS, dan  mengganti (mobil) Livinanya yang tahun 2014 dengan Livina 2018," ujarnya. 

Meski begitu, Ony menegaskan bahwa proses penyelidikan kecelakaan di Tol Kejapanan-Sidoarjo ini tetap berlanjut. Pasalnya peristiwa ini sudah naik Laporan Polisi (LP) model A.

Tabrak Grand Livina hingga pengemudi alami luka berat, pengemudi Porsche minta masalah diselesaikan secara damai
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News