Kemenangan Prabowo-Gibran di Jatim Tak Lepas dari Peran Jenderal Agus Sutomo

Rabu, 06 Maret 2024 – 15:53 WIB
Kemenangan Prabowo-Gibran di Jatim Tak Lepas dari Peran Jenderal Agus Sutomo - JPNN.com Jatim
Sarasehan Kebangsaan yang menghadirkan tokoh masyarakat salah satunya dihadiri Letjen (Purn) Agus Sutomo di Banyuwangi. Foto : Source for JPNN

"Ini Perjuangan. Perjuangan untuk agama, bangsa dan negara. Kemenangan ini semata-mata dari Allah SWT, kemenangan rakyat dan bangsa Indonesia," katanya.

Menurutnya, ada beberapa alasan kenapa harus berjuang dan mengantarkan Prabowo sebagai Presiden RI ke-8. Dia mengenal baik Prabowo sejak 2001 dan tahu betul bagaimana sifat sosok Menhan tersebut.

"Beliau orangnya jujur, baik, enggak punya dendam. Kalau ada yang mencaci maki, berarti dia tidak tahu sebenarnya Pak Prabowo," tuturnya.

Kiai Suyuti menyebut Indonesia membutuhkan figur yang punya latar belakang militer. Dia menilai Prabowo adalah figur yang bisa mempersatukan bangsa dan sebagai bapak kedaulatan bangsa Indonesia.

Dia juga meyakini ketika Prabowo menjadi Presiden Ri 2024-2029 akan membawa kemakmuran bagi seluruh rakyat Indonesia.

"Insyaallah Pak Prabowo aktif menjadi presiden, nanti bangsa dan rakyat Indonesia akan makmur," kata dia. (mcr12/jpnn)

Pengasuh Ponpes Mansyaul Huda Tegaldlimo Banyuwangi KH Suyuti Toha menceritakan perjuangan Jenderal Agus Sutomo memenangkan Prabowo-Gibran di Jatim.

Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News