Polisi Usut Kecelakaan Maut Truk Terguling di Bantur Malang

Minggu, 08 Oktober 2023 – 14:30 WIB
Polisi Usut Kecelakaan Maut Truk Terguling di Bantur Malang - JPNN.com Jatim
Kondisi truk yang mengalami kecelakaan di wilayah Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang, Jawa Timur dan mengakibatkan dua orang meninggal dunia, Sabtu (7/10/2023). ANTARA/HO-Humas Polres Malang.

jatim.jpnn.com, MALANG - Polisi mengusut kasus kecelakaan truk yang menyebabkan dua orang tewas di Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang, pada Sabtu (7/10) pukul 23.50 WIB.

Kasih Humas Polres Malang Iptu Ahmad Taufik menduga penyebabnya karena truk yang mengangkut puluhan orang itu mengalami rem blong.

"Truk melaju dari utara ke selatan kemudian mengalami rem blong sehingga laju truk tidak terkendali," katanya, Minggu (8/10).

Truk bernopol N 8892 DD tersebut kemudian menabrak pagar rumah warga dan akhirnya terbalik.

Iptu Taufik menjelaskan bahwa puluhan orang yang menumpang truk itu sebenarnya akan menuju salah satu pantai di wilayah selatan Malang.

Adapun sopir truk tersebut berinisial MZK, warga Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang.

"Dua orang meninggal dunia," tutur perwira dua balok tersebut. Keduanya diketahui bernama Adi dan Ali.

Selain dua korban jiwa, kecelakaan itu juga mengakibatkan puluhan orang lainnya mengalami luka-luka. Korban luka telah mendapatkan perawatan pada fasilitas layanan kesehatan terdekat.

Dua nyawa melayang akibat kecelakaan truk di Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang, pada Sabtu malam.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News