Wakili Keluarga, Wagub Emil Dardak Beri Sambutan di Pemakaman Ayahnya

Minggu, 21 Agustus 2022 – 14:08 WIB
Wakili Keluarga, Wagub Emil Dardak Beri Sambutan di Pemakaman Ayahnya - JPNN.com Jatim
Wagub Jatim Emil Elestianto Dardak bersama mendiang ayahnya Achmad Hermanto Dardak. (ANTARA Jatim/Dok Pribadi)

jatim.jpnn.com - Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak memberikan sambutan selaku perwakilan keluarga dalam pemakaman sang ayah, Achmad Hermanto Dardak, Minggu (21/8).

Pertama-tama, suami Arumi Bachsin itu berterima kasih kepada Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) RI Pratikno dan Presiden Joko Widodo atas diizinkannya almarhum untuk dimakamkan di TMP Kalibata.

Dia menyampaikan terima kasih pula kepada seluruh pihak yang memanjatkan doa dan ucapan belasungkawa atas wafatnya sang ayah sehingga dapat membantu menguatkan keluarga besarnya dalam menghadapi suasana duka ini.

Emil Dardak pun menyampaikan permohonan maaf atas nama keluarga besar apabila Hermanto Dardak semasa hidupnya memiliki kesalahan, baik yang disengaja maupun tidak disengaja.

"Semoga segala amal dan ibadah ayah saya dapat diterima oleh Allah SWT," kata Emil Dardak.

Di matanya, sang ayah sepanjang hidupnya merupakan sosok yang tidak pernah berhenti untuk menyumbangkan pikiran dan tenaga dalam kapasitas apa pun agar bisa bermanfaat bagi bangsa dan negara.

Sebelumnya, Achmad Hermanto Dardak mengalami kecelakaan lalu lintas di ruas Tol Pemalang Batang KM 341+400 arah Jakarta, Sabtu (20/8) dini hari.

Wakil Menteri Pekerjaan Umum RI periode 2010-2014 itu meninggalkan seorang istri, Sri Widayatie dan tiga orang anak Emil Elestianto Dardak, Amila Alistiawati, dan Eron Ariodito, putra ketiganya Eril Arioristanto Dardak meninggal dunia terlebih dahulu pada tahun 2018.

Dalam pemakaman sang ayah, Wagub Jatim Emil Elestianto Dardak menyampaikan ucapan terima kasih tulus kepada sejumlah pihak.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia