Perbaikan Total Kapal Selam KRI Cakra-401 Sudah 97,5 Persen

Selasa, 07 September 2021 – 23:40 WIB
Perbaikan Total Kapal Selam KRI Cakra-401 Sudah 97,5 Persen - JPNN.com Jatim
Tinjauan lapangan overhaul KRI Cakra-401, Selasa (7/9/2021). (ANTARA/HO-PT PAL Indonesia)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Inspektur Jenderal TNI AL (Irjenal) Laksamana Muda TNI Sunaryo mendorong percepatan penyelesaian progres overhaul atau perbaikan total kapal selam KRI Cakra-401 yang kini digarap oleh PT PAL Indonesia.

Sunaryo pun meninjau pengerjaan kapal selam KRI Cakra-401 di kawasan Tanjung Perak, Surabaya, Jawa Timur.

Dia pun berharap kapal selam KRI Cakra-401 dapat segera bergabung dan mendukung kegiatan TNI dalam pertahanan Republik Indonesia.

Pasalnya, seluruh proyek yang dikerjakan PT PAL Indonesia diawasi berbagai pihak independen, khususnya dari pemerintah, termasuk elemen Inspektorat Jenderal TNI AL (Itjenal).

Chief Operating Officer (COO) PT PAL Indonesia Iqbal Fikri memastikan progres proyek overhaul KRI Cakra sudah mencapai 97,5 persen.

"Meski terkendala pandemi COVID-19 yang menghambat kedatangan peralatan dan tenaga ahli, kami tetap optimistis menyelesaikan proyek dan mencapai on time delivery," ujar Iqbal.

Dia mengatakan secara paralel juga terus dilakukan penyempurnaan pada bagian-bagian khusus pada proyek overhaul KRI Cakra-401, meski berada di luar scope of work.

"Hal tersebut merupakan wujud komitmen PT PAL Indonesia dalam aspek memberi pelayanan terbaik," tutur dia. (antara/mcr13/jpnn)

Perbaikan total kapal selam KRI Cakra-401 yang dilakukan oleh PT PAL Indonesia sudah hampir selesai.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News