Syarat Salat Tarawih di Masjid Agung Surabaya
Sebelum masuk, jemaah akan dicek suhu tubuhnya kemudian masuk bilik sterilisasi dan mencuci tangan dengan sabun atau menggunakan hand sanitizer.
Jemaah juga diminta membawa kantong plastik sendiri untuk memasukkan alas kaki dan dibawa masuk ke dalam masjid Agung Surabaya.
"Nanti bisa ditaruh samping saf salat. Dimohon kantong membawa sendiri," ujarnya.
Baca Juga: Anang Asyik di Toilet Nonton Istrinya Bercocok Tanam dengan Pria Lain
Helmy turut menambahkan, imam salat tarawih akan memakai bacaan surat-surat pendek. Usai salat tidak ada salaman.
Masjid terbesar kedua nasional itu lalu bakal ditutup 30 menit setelah ibadah selesai atau sekitar pukul 21.00 WIB.
"Demikian ketentuan umum pelaksanaan salat tarawih di Masjid Agung Surabaya Tahun 1442 H. Semoga Allah senantiasa menganugerahkan nikmat sehat dan bahagia lahir batin," pungkas Helmy. (mcr12/jpnn)
Masjid Agung Surabaya bakal menggelar salat Tarawih saat bulan Ramadan 2021 dengan sejumlah protokol kesehatan yang ketat selama pandemi Covid-19.
Redaktur : Angga Setiawan
Reporter : Arry Dwi Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News