Sudah Kantongi Izin Pemerintah, Sejumlah Tempat Wisata di Sumenep Malah Dilarang Beroperasi, Kenapa?

Sabtu, 15 Mei 2021 – 19:20 WIB
Sudah Kantongi Izin Pemerintah, Sejumlah Tempat Wisata di Sumenep Malah Dilarang Beroperasi, Kenapa? - JPNN.com Jatim
Pantai Sembilan, salah satu objek wisata di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur. (FOTO ANTARA/HO-Humas Pemkab Sumenep)

Sejumlah tempat wisata di Sumenep, Madura, Jawa Timur, dilarang beroperasi meski pemerintah telah memberikan izin buka selama larangan mudik Lebaran.

Bupati Sumenep Achmad Fauzi mengatakan sejumlah tempat wisata yang tidak mendapatkan izin beroperasi karena belum mengantongi standar penerapan protokol kesehatan.

"Ini penting kami sampaikan mengingat ada banyak tempat wisata di Sumenep yang tidak menyediakan fasilitas kesehatan seperti tempat cuci tangan dan alat pengukur suhu” ujar Achmad Fauzi, Sabtu (15/5).

Achmad Fauzi mengatakan pihaknya memberikan kesempatan terhadap sejumlah tempat wisata untuk mendapatkan izin beroperasi.

Namun, Dia juga tak segan menutup kembali tempat wisata yang sudah mengantongi izin jika tidak menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19.

“Saya minta pengelola tempat wisata di Sumenep waspada terhadap penularan Covid-19. Jangan sampai ada klaster baru,” kata Achmad.

Tak lupa, Achmad agar masyarakat tidak nekat melakukan mudik. Jajarannnya telah menyiapkan sejumlah pos untuk mengawasi arus lalu lintas selama libur Lebaran.

“Kalau tidak ada kepentingan jagan dipaksakan pergi. Sayangi keluarga dan sanak saudara,” ucapnya. (mcr6/antara/jpnn)

Sejumlah tempat wisata di Sumenep dilarang beroperasi meski pemerintah telah memberikan izin buka selama larangan mudik Lebaran.

Redaktur & Reporter : Angga Setiawan

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News