4 Faktor DPP Harus Memilih Emil Jadi Ketua Demokrat Jatim
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Ketua Umum DPD Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Jatim, Andreas Susanto membeberkan empat faktor DPP Partai Demokrat harus memilih Emil Elestianto Dardak memimpin PD Jawa Timur.
Pertama, Emil dinilai memiliki latar belakang akademik yang mumpuni, lulusan perguruan tinggi luar negeri, yaitu Oxford. Tentu ilmu dan pengetahuan Wagub Jatim itu tak diragukan lagi.
“Ke depan, DPD PD Jatim membutuhkan itu,” kata Andreas, Rabu (2/2).
Kedua, dia memiliki citra baik di mata masyarakat Jatim sehingga memiliki harapan untuk mengangkat elektabilitas partai.
“Selain mesin politik, citra dari sosok pemimpin menjadi penentu utama mendukung suara. Posisinya sebagai wagub sangat menguntungkan. Itu tak dimiliki calon lain,” ujarnya.
Ketiga, calon ketua Demokrat Jatim selanjutnya memiliki koneksi yang baik dengan DPP karena hari ini kebijakan parpol disentralkan di pusat.
Selama Emil memimpin PD Jatim, otomatis yang menggerakkan mesin organisasi ialah ketua. Koneksitas lebih intens dengan DPP.
“Di pusat, yang diketahui pasti ketua. Sebab, kebijakan apa pun ada pada ketua,” lanjutnya.
Andreas membeberkan 4 faktor Emil Elistianto Dardak harus dipilih sebagai Ketua Demokrat Jatim
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News