Angin Puting Beliung di Madiun, 515 Rumah Warga Rusak, Khofifah Bakal Meninjau

Jumat, 17 Desember 2021 – 08:31 WIB
Angin Puting Beliung di Madiun, 515 Rumah Warga Rusak, Khofifah Bakal Meninjau - JPNN.com Jatim
Sekda Provinsi Jatim Heru Tjahjono meninjau korban bencana angin puting beliung di Desa Sidomulyo, Kecamatan Wonoasri, Kabupaten Madiun, Kamis (16/12/2021). (FOTO ANTARA/HO-Diskominfo Kabupaten Madiun)

jatim.jpnn.com, MADIUN - Lebih dari 500 rumah rusak akibat diterjang angin puting beliung yang melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Madiun pada Rabu (15/12).

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Madiun, Muhamad Zahrowi menerangkan hujan deras disertai angin puting beliung menerjang empat kecamatan, yakni Kecamatan Jiwan, tepatnya di Desa Teguhan dan Ngetrep.

Kecamatan Madiun, tepatnya Desa Dimong dan Sirapan. Kemudian Desa Sidomulyo di Kecamatan Sawahan. Rumah terdampak terbanyak di Desa Sidomulyo, Ngadirejo, Plumpungrejo, dan Jatirejo, Kecamatan Wonoasri.

"Akibatnya, tujuh orang mengalami luka-luka dan 515 unit rumah warga terdampak dengan kerusakan ringan hingga berat," kata Zahrowi, Kamis (16/12).

Tim kaji cepat BPBD Kabupaten Madiun melaporkan kebutuhan mendesak saat ini ialah terpal, matras, sembako, selimut, dan tikar.

Sekda Provinsi Jatim Heru Tjahjono yang didampingi Sekda Kabupaten Madiun Tontro Pahlawanto pun sempat meninjau korban bencana angin puting beliung di Desa Sidomulyo Kecamatan Wonoasri pada Kamis (16/12) pagi.

Sekda Heru menegaskan sudah ada bantuan yang disiapkan dari Pemprov Jatim, berupa sembako, kebutuhan harian, maupun perbaikan rumah yang rencananya akan diserahkan langsung oleh Gubernur Khofifah Indar Parawansa.

"Rencananya bantuan akan diserahkan langsung oleh Ibu Gubernur pada Jumat (17/12)," ujar dia. (antara/mcr13/jpnn)

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa dijadwalkan meninjau lokasi terdampak angin puting beliung di Kabupaten Madiun.

Redaktur & Reporter : Fahmi Azis

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News