Alami Cedera, Jose Wilkson Absen di Laga Arema FC Vs Persebaya Surabaya?

Rabu, 03 November 2021 – 18:24 WIB
Alami Cedera, Jose Wilkson Absen di Laga Arema FC Vs Persebaya Surabaya? - JPNN.com Jatim
Jose Wilkson (kanan) melakukan selebrasi usai menjebol gawang Persipura, Sabtu (16/10). Foto: Persebaya.id

jatim.jpnn.com, JAWA TENGAH - Persebaya Surabaya bakal melakoni laga penuh gengsi melawan Arema FC pada Sabtu (6/11). Jelang partai pamungkas seri kedua itu, Bajul Ijo justru dihadapkan pada sejumlah masalahnya.

Salah satunya, beberapa pemain mereka mengalami cedera.

Pelatih Persebaya, Aji Santoso mulai menggelar latihan persiapan melawan Arema FC sedari Selasa (2/11) pagi. Tampak Jose Wilkson dan Reva Adi harus berlatih terpisah dari rekan-rekannya.

Keduanya memiliki gangguan yang berbeda terkait dengan kondisi fisik masing-masing.

Jose Wilkson mengalami masalah di bagian otot tendon. Dia merasakan sakit di bagian paha dalam sejak laga melawan Persiraja Minggu (31/10) malam.

Karena cedera itu, Wilkson ditarik keluar dan digantikan oleh Johan Yoga di menit ke-65.

"Kondisi Wilkson masih sakit, dia belum bisa bergabung dengan tim. Kami lihat kondisinya 2-3 hari ke depan," kata Aji, mengutip laman PT LIB, Rabu (3/11).

Pelatih asal Malang itu enggan berspekulasi dengan kemungkinan absennya Wilkson untuk menghadapi Arema FC. Aji masih akan berdiskusi dengan tim medis dan pemain yang bersangkutan sebelum memutuskan untuk memainkannya.

Persebaya bakal menghadapi laga penuh gengsi melawan Arema FC pada Sabtu (6/11).
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News