Dari Awal Laga, 10 Pemain Arema FC Bertahan dengan Baik

Minggu, 05 September 2021 – 22:30 WIB
Dari Awal Laga, 10 Pemain Arema FC Bertahan dengan Baik - JPNN.com Jatim
Pesepakbola Arema FC Hanif Sjahbandi (kiri) menjatuhkan pemain PSM Makassar Willem Jan Pluim dalam lanjutan laga Liga 1 , Minggu (5/9/2021). ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/rwa.

jatim.jpnn.com, BOGOR - Meski harus berlaga dengan 10 orang sejak menit keempat, Arema FC berhasil menahan imbang 1-1 atas PSM Makassar pada lanjutan Liga 1 2021 di Stadion Pakansari Bogor, Jawa Barat, Minggu (5/9).

Striker Arema FC, Jayus Hariono dikartu merah akibat melanggar gelandang PSM Makassar Sutanto Tan.

Menurut pelatih Arema FC Eduardo Almeida, para pemainnya mampu keluar dari situasi sulit meski bermain dengan komposisi yang tidak lengkap.

Dia menyebut anak-anak asuhnya mampu bermain terorganisasi. Itulah kunci di balik keberhasilan skuadnya menahan imbang PSM Makassar.

"Para pemain tampil sangat baik, sangat terorganisasi dan bekerja keras sepanjang pertandingan," kata Eduardo Almeida setelah pertandingan.

Berbagai serangan dilancarkan tim lawan ke pertahanan Arema FC.

"Kartu merah itu membuat perbedaan. Kami jadi tak leluasa menguasai bola. Laga ini sulit," ujar dia.

Kendati demikian, juru taktik asal Portugal itu puas dengan performa para pemain Singo Edan yang berdisiplin dan bertahan dengan baik.

Kendati bermain dari awal pertandingan dengan 10 pemain, Arema FC bermain dengan baik dan menahan imbang 1-1 atas PSM Makassar.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News