Pelatih Baru Datang, Pemain Arema FC Akui Persiapan Kontra Persib Mepet
Dia tidak menampik bahwa sesi latihan yang dilakukan masih terlalu minim. Namun, dia tidak ingin membiarkan hal itu jadi suatu alasan. Dia dan rekan-rekannya yang lain siap untuk mendulang poin penuh.
Lagi pula, pertandingan nanti sarat gengsi karena melawan sesama tim besar di Indonesia, yakni Persib Bandung.
Di sisi lain, pertandingan tersebut jaga juga akan langsung disaksikan puluhan ribu pasang mata pendukung setia Arema FC.
"Tentu kami butuh waktu untuk mengerti. Yang pasti, kami sudah mengikuti apa yang coach berikan di latihan. Pemain juga akan selalu memberikan yang terbaik di lapangan," ujarnya.
Arema FC sendiri masih berada di peringkat ke-10 klasemen sementara dengan koleksi sebelas poin. Hasim Kipuw yakin di tangan pelatih asal Chile tersebut, tim berjuluk Singo Edan akan makin baik di laga-laga selanjutnya.
"Kami yakin di era coach Roca ini, insyaallah, Arema bisa lebih baik karena saya sendiri merasa teman-teman jadi lebih enjoy dan saling banyak berbicara satu pemain dengan yang lain," ucapnya. (faz/jpnn)
Pelatih baru Arema FC, Javier Roca, memiliki waktu yang mepet untuk menyiapkan skuad barunya menghadapi salah satu tim besar, Persib Bandung.
Redaktur & Reporter : Fahmi Azis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News