Arema VS PSIS Semarang, Coach Almeida Komentari Komposisi Pemain Lawan

Selasa, 05 Juli 2022 – 17:10 WIB
Arema VS PSIS Semarang, Coach Almeida Komentari Komposisi Pemain Lawan - JPNN.com Jatim
Pelatih Arema FC Eduardo Almeida. (ANTARA/HO-Arema FC)

jatim.jpnn.com, MALANG - Arema FC menyatakan kesiapannya untuk menjamu PSIS pada babak semifinal Piala Presiden 2022 leg pertama di Stadion Jatidiri, Kota Semarang, Kamis (7/7).

“Kami harus siap siapa pun lawannya. Kedua tim berkualitas dan masing-masing memiliki peluang. Arema FC harus siap siapapun lawannya,” kata pelatih Arema FC Eduardo Almeida, Senin (4/7).

Pada laga semifinal nanti, Almeida akan meracik strategi terbaiknya untuk bisa membawa poin penuh saat menjamu tuan rumah.

Menurutnya, PSIS Semarang memiliki komposisi pemain yang cukup matang dengan performa yang baik pula selama gelaran Piala Presiden.

Pelatih asal Portugal itu berencana membawa Singo Edan melaju sejauh mungkin di pramusim untuk menyiapkan tim sebelum kompetisi Liga 1.

Sebelumnya, Arema FC memastikan langkah mereka lolos ke semifinal Piala Presiden 2022 usai mengalahkan Barito Putera pada perempat final.

Dalam laga yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Sabtu (2/7), mereka menang 5-4 dalam adu penalti setelah bermain imbang tanpa gol pada waktu normal. (genpi/mcr13/jpnn)

Berita ini telah tayang di GenPI.co dengan judul: Lawan PSIS Semarang, Pernyataan Pelatih Arema FC Tegas

Berikut komentar pelatih Arema FC, Eduardo Almeida soal komposisi pemain PSIS Semarang.

Redaktur & Reporter : Fahmi Azis

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News