Persebaya Masih Digantung Pemain Ini, Coach Aji Buka Mulut Soal Gaji
"Jadi, ya, kembali ke Brylian," kata dia.
Brylian Aldama memang dilirik beberapa klub tanah air, termasuk Persebaya setelah tampil baik bersama tim U-20 Indonesia All Star di International Youth Championship (IYC) 2021.
Pada turnamen itu, Brylian menjadi andalan dan membantu timnya menduduki peringkat ketiga.
Pesepak bola asal Jawa Timur itu sempat dikontrak 18 bulan oleh klub Liga Kroasia HNK Rijeka. Namun, setelah diperkenalkan pada April 2021, Brylian sulit mendapatkan menit bermain.
Akhirnya dia pun dipinjamkan ke klub Kroasia lain, NK Pomorac 1921, sebelum kontraknya diakhiri pada Februari 2022. Selepas itu, Brylian belum memiliki klub sampai akhirnya dia berlaga di IYC 2021.
Sosok Brylian sendiri populer di Indonesia lantaran dia turut membawa Indonesia juara Piala AFF U-16 2018 dan perempat finalis Piala Asia U-16 2018. Dia bahkan pernah pula mengikuti program Garuda Select di Inggris. (antara/mcr13/jpnn)
Persebaya Surabaya tengah menantikan kedatangan salah satu penggawa muda jebolan Garuda Select. Simak selengkapnya.
Redaktur & Reporter : Fahmi Azis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News