Viral, Desainer Busana Muslim Lia Afif Jadi Korban Penjambretan, Ponsel Belasan Juta Raib
Insiden kejahatan jalanan itu sudah dilaporkan oleh Lia ke Polsek Gubeng dengan LP Nomor: LP/B/100/III/2022/SPKT/POLSEK GUBENG/POLRESTABES SURABAYA/POLDA JATIM.
Baca Juga:
Selain itu, dia juga melampirkan beberapa bukti pendukung yang merujuk kepada ciri-ciri pelaku agar pihak kepolisian segera menangkapnya.
Bukti tersebut adalah foto terduga pelaku diperoleh Lia dari sejumlah fotografer yang biasa mengabadikan pesepeda. Ciri-cirinya disebut sama persis dengan jambret ponselnya kala itu.
Foto-foto tersebut pun sempat viral di media sosial Instagram dan banyak yang mengingatkan atau waspada apabila menemui pemotor NMax berwarna hitam dengan stiker keemasan.
“Sama persis kayak yang viral di medsos. Sepertinya pelaku sudah berniat melakukan kejahatan jalanan dengan menutup sebagian nopolnya," ungkapnya.
Kanit Reskrim Polsek Gubeng Iptu Kusmianto mengatakan pihaknya sudah mengantongi ciri-ciri terduga pelaku beserta nomor kendaraannya.
“Masih proses lidik untuk pelakunya, Mas,” ucapnya saat dikonfirmasi.
Dia menambahkan apabila ciri-ciri atau bukti-bukti yang diberikan korban sudah mengarah kepada terduga pelaku maka segera dilakukan penangkapan.
Begini kronologi penjambretan yang dialami desainer busana muslim di Surabaya, Lia Afif (48) pada Minggu (13/3) pagi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News