Warga Medokan Ayu Keluhkan Lambatnya Pelayanan di Kelurahan

Kamis, 02 November 2023 – 16:43 WIB
Warga Medokan Ayu Keluhkan Lambatnya Pelayanan di Kelurahan - JPNN.com Jatim
Ilustrasi pelayanan di Kelurahan Medokan Ayu. Foto: Source for JPNN.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Seorang warga Medokan Ayu, Kecamatan Rungkut bernama Denis mengeluhkan pelayanan yang diberikan pihak kelurahan setempat yang dinilai sangat lambat.

Dia mengaku saat orang tuanya Dyah Astuti mengurus dokumen sudah mengajukan permohonan surat tanah sejak pertengahan Juni 2023. Namun, hingga kini prosesnya belum rampung.

“Proses permohonan lama dan berbelit-belit. Sampai saya menanyakan kebenaran berkas-berkas yang sudah saya serahkan kepada penerima kuasa,” kata Denis, Rabu (1/11).

Denis menyebut penerima kuasa sudah benar, tetapi berkas masih di Kelurahan Medokan Ayu belum dikerjakan. Dia mendapatkan jawaban bahwa berkasnya  masih dipelajari.

“Saya sudah janjian sama lurah Medokan Ayu untuk bertemu, tetapi tidak ada di kantor. Saya konfirmasi lewat telepon tidak merespons sama sekali,” ujarnya.

Denis pun kecewa dengan pelayanan yang diterima. Dia menilai pelayanan di Kelurahan Medokan Ayu sangat lambat.

“Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi sudah menegaskan pelayanan harus cepat,” tuturnya.

Terpisah, Lurah Medokan Ayu Zainul Arifin saat dikonfirmasi mengakui memang ada keterlambatan dalam proses pengurusan surat tanah di kelurahannya.

Warga Medokan Ayu mengeluh empat bulan mengurus dikumen tak rampung di kelurahan.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News