Tiket Kereta Api Arus Balik di Daop 8 Terjual 70 Persen, Calon Penumpang Jangan Takut Kehabisan
Luqman menambahkan calon pelanggan dapat memanfaatkan fitur connecting train pada aplikasi KAI Access yang akan membantu memberikan alternatif perjalanan KA dengan mengkombinasikan jadwal kereta yang bersifat persambungan.
"KAI Daop 8 mengajak masyarakat yang akan mudik menggunakan jasa KA setelah lebaran, agar dapat segera melakukan pemesanan dan merencanakan perjalanan dengan baik dan mengecek ketersediaan tiket secara berkala di aplikasi KAI Access," jelasnya.
Bagi pelanggan KA Jarak Jauh berusia 6-17 tahun yang telah mendapatkan vaksinasi dosis kedua tidak diwajibkan menunjukkan hasil negatif tes RT-PCR atau tes Antigen.
"Pelanggan di atas 17 tahun yang mendapatkan vaksinasi dosis ketiga atau booster tidak perlu menunjukkan hasil negatif screening Covid-19," tandas Luqman. (mcr23/jpnn)
Tiket kerata api Daop 8 untuk arus balik angkutan lebaran masih tersisa 30 persen.
Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News