Sakit Kepala, Jangan Lupa Catat Setiap Kali Kumat, Ini Alasannya...

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Sakit kepala jangan hanya dibiarkan begitu saja, namun perlu dikenali gejala maupun pemicunya.
Dokter Siloam Hospital Surabaya Dr M Arifin Parenrengi menerangkan penyebab sakit kepala bisa karena faktor genetik.
Rata-rata orang tua yang menderita sakit kepala 50-75 persen anaknya juga akan mengalaminya.
"Untuk mengetahui kemungkinan adanya kelainan pada otak karena faktor genetik bisa dilakukan skrining dengan menggunakan MRI atau CT Scan," ujarnya, Rabu (26/5).
Selain genetik, ada juga faktor pemicu tertentu.
Arifin membagi dua jenis pemicu. Ada yang dapat dikendalikan, serta yang tidak bisa dikendalikan seperti cuaca dan hormonal (menstruasi dan perimenopause).
Dia membagikan tip mengatasi sakit kepala.
Pertama pelajari pemicunya. Dia menyarankan untuk mencatat setiap kali sakit kepala kambuh. Hal itu akan memudahkan untuk mengetahui penyebab sakit kepala.
Berikut tip menghadapi sakit kepala ala Dokter Siloam Hospital Surabaya Dr M Arifin Parenrengi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News