Gagal di Debut, Fabi Langsung Fokus Persiapkan Madura United Hadapi Persik
jatim.jpnn.com, SLEMAN - Setelah menelan kekalahan di laga perdana seri ketiga Liga 1 2021 kontra Persebaya, Madura United kembali menjalani derbi Jatim melawan Persik Kediri pada Rabu (24/11).
Pelatih anyar Madura United, Fabio Lefundes pun mengakui pertandingan melawan Persebaya tidaklah mudah.
Namun, dari pandangannya, skuadnya tampil lebih mendominasi ketimbang Persebaya. Bahkan, strategi yang disiapkan sebelumnya terbukti mampu meredam Bajul Ijo.
Sedari babak pertama, serangan-serangan Persebaya dimentahkan oleh barisan pertahanan pemain Madura United.
“Kami mempersiapkan diri selama enam hari untuk pertandingan kontra Persebaya," kata Fabi, sapaan akrabnya, mengutip laman PT LIB, Minggu (21/11).
Sayangnya, gara-gara satu kesalahan pemain Madura United di lini pertahanan tim, berujung hukuman penalti dan berhasil membuat lawan unggul.
Meski begitu, pelatih asal Brasil tidak mau berlama-lama terpaku dengan kekalahan pertandingan tersebut.
Dia segera mengalihkan fokusnya untuk mempersiapkan tim selama tiga hari ke depan untuk mendulang tiga poin di laga versus Persik Kediri.
Pada pertandingan berikutnya, Madura United akan bersaing dengan Persik demi bisa menjauhi zona degradasi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News