Persija Kontra Persik, Alessio: Saya Sangat Benci Kekalahan

Sabtu, 30 Oktober 2021 – 15:37 WIB
Persija Kontra Persik, Alessio: Saya Sangat Benci Kekalahan - JPNN.com Jatim
Pelatih Persija asal Italia Angelo Alessio. Foto: Persija.id

jatim.jpnn.com, KEDIRI - Persija akan berhadapan dengan tim asal Kediri, Persik, di laga lanjutan BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (30/10), pukul 20.45 WIB.

Setelah dilumat Persebaya, Ricko Simanjuntak dkk tak ingin kalah lagi dari tim Jawa Timur.

Pelatih Persija Angelo Alessio mengaku tak akan mengulang kesalahan yang sama. Dia memastikan akan asuhnya akan merebut tiga poin dari tim Macan Putih.

"Kemarin saat kalah, semua pemain marah, dan saya sangat membenci kekalahan. Semua pemain harus tampil maksimal, semangat untuk menang," ujar Alessio.

Pelatih asal Italia tersebut mengatakan pihaknya sudah mempelajari permainan lawan lewat video pertandingan.

Selain itu, anak asuhnya juga sudah mempersiapkan latihan yang cukup maksimal, meski rentang waktunya sangat pendek.

"Apa yang sudah dilakukan dalam latihan saya harap bisa diterapkan. Semua harus bermain dengan fokus, daya juang, dan meminimalisir kesalahan. Kami bisa menang," terangnya.

Sementara itu, pemain Persija Novri mengaku semua pemain sudah siap bertanding.

Persija akan berhadapan dengan tim asal Kediri, Persik, di laga lanjutan BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (30/10), pukul 20.45 WIB.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News