PPKM Darurat, Pelatih Persebaya Aji Santoso: Latihan Tetap Jalan

Jumat, 02 Juli 2021 – 19:02 WIB
PPKM Darurat, Pelatih Persebaya Aji Santoso: Latihan Tetap Jalan - JPNN.com Jatim
Ilustrasi - Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso memastikan persiapan tim tak terlalu terpengaruh dengan adanya pemberlakuan PPKM darurat. Foto: Amjad/JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso yakin pemberlakuan PPKM darurat selama periode 3-21 Juli 2021 tak banyak mempengaruhi persiapan tim berjuluk Bajul Ijo itu dalam menyambut kompetisi Liga 1 mendatang.

Aji menjelaskan seluruh pemainnya berada di Surabaya. Sehingga tidak ada aktivitas di luar kota selama masa PPKM darurat.

“Kalau anak-anak, sih, tak ada yang keluar dari Surabaya. Saya kira tidak banyak dampaknya dengan PPKM ini,” kata pelatih asal Malang itu mengutip dari laman resmi PT LIB.

Dia pun mewanti-wanti pemainnya untuk tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) pencegahan penyebaran COVID-19.

“Selalu saya menekankan tidak perlu keluar kemana-mana, di rumah saja sekalian jaga kondisi,” ujar eks juru racik strategi Persela Lamongan itu.

Tidak hanya kepada pemain, imbauan itu juga disampaikan kepada seluruh komponen tim, baik pemain, pelatih, dan ofisial agar terhindar dari risiko penularan virus corona.

Aji memastikan pula tetap konsisten menggelar latihan rutin. Bahkan masih ada rencana untuk melaksanakan uji coba dengan tim Liga 1 lainnya.

"Kami tetap tidak libur. Persiapan tetap on schedule," tutur mantan kapten Persebaya tersebut. (mcr13/jpnn)

Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso yakin pemberlakuan PPKM darurat selama periode 3-21 Juli 2021 tak banyak mempengaruhi persiapan tim .
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News