Soroti Statistik, Pelatih PSM Makassar Sentil Sektor Serangan Arema FC, Makjleb

Minggu, 21 Agustus 2022 – 13:36 WIB
Soroti Statistik, Pelatih PSM Makassar Sentil Sektor Serangan Arema FC, Makjleb - JPNN.com Jatim
Statistik pertandingan PSM Makassar vs Arema FC. Foto: Instagram/liga1match

jatim.jpnn.com - Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares bukan hanya senang timnya menang melawan Arema FC 1-0.

Dia juga berbahagia karena secara statistik pertandingan, anak asuhnya cukup bagus.

PSM memang tidak begitu dominan untuk urusan penguasaan bola karena hanya menguasai sebesar 46 persen. Namun, PSM unggul telak pada sektor serangan.

Tercatat, pemain Pasukan Ramang melakukan 15 tembakan dan empat di antaranya on target.

"Saya senang dengan apa yang dilakukan para pemain. Kami punya empat shot on target, lebih banyak dari mereka," ujar Bernardo.

Pernyataan itu seolah menyindir tim lawan. Pasalnya, Arema hanya mampu melepaskan empat tembakan dan tidak ada satu pun yang on target.

Dengan kemenangan itu, PSM Makassar berada di posisi kedua klasemen dan mengawal ketat Madura United.

Di sisi lain, PSM langsung bersiap menatap laga final zona ASEAN AFC Cup 2022.

Pernyataan pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares menyayat hati pendukung Arema FC, begini.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News