Pelatih Persebaya Aji Santoso Menggunakan Kruk, Sakit Apa?

Senin, 07 Maret 2022 – 22:17 WIB
Pelatih Persebaya Aji Santoso Menggunakan Kruk, Sakit Apa? - JPNN.com Jatim
Aji Santoso (tengah) menjabat tangan Arif Satria setelah pertandingan melawan Persita semalam. Foto: Persebaya.id.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pelatih Persebaya Aji Santoso terlihat berbeda tak seperti biasanya saat di pinggir lapangan. Dia tampak menggunakan kruk menopang kaki kirinya.

Asisten Pelatih Persebaya Mustaqim mengungkapkan alasan Aji memakai alat bantu penyangga kaki tersebut.

"Coach Aji kakinya sedikit radang. Ada bengkak di sekitar engkel. Jadi, harus pakai penyangga," kata Mustaqim mengutip laman resmi Persebaya, Senin (7/3).

Kaki Aji sakit sejak H-1 pertandingan melawan Persita. Dia sudah tak bisa menahan peradangan itu dan membuatnya absen dalam sesi official training. Tugasnya digantikan tim pelatih Persebaya.

Saat pertandingan tiba, Aji tiba-tiba muncul ngotot ikut, tetapi di pinggir lapangan. Sebagai nahkoda tim dia rupanya enggan meninggalkan pemain asuhannya berjuang sendirian.

"Coach Aji sendiri yang ingin menemani tim. Dia begitu semangat karena pertandingan penting. Sayang kami gagal menang," jelasnya.

Persebaya memang gagal menang pada laga melawan Persita. Tambahan satu poin membuat Persebaya tertahan di posisi kelima klasemen sementara dengan total 55 poin. (mcr12/jpnn)

Saat laga melawan Persita, Pelatih Persebaya Aji Santoso tampak mengguanakan kruk, bagaimana kondisinya?

Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News