Sungguh Mulia Upaya Ibu-ibu Muslimat NU Ikut Urus Jenazah Covid-19

Kamis, 01 Juli 2021 – 22:30 WIB
Sungguh Mulia Upaya Ibu-ibu Muslimat NU Ikut Urus Jenazah Covid-19 - JPNN.com Jatim
Sejumlah modin Muslimat NU Surabaya yang terlibat dalam penanganan jenazah COVID-19 di Surabaya. (FOTO ANTARA/HO-Muslimat NU Surabaya)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Puluhan ibu-ibu Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Surabaya ikut serta menangani jenazah Covid-19.

"Ibu-ibu Muslimat NU Surabaya dilibatkan dalam merawat jenazah pasien Covid-19 sejak tahun lalu," kata Ketua II PC Muslimat NU Surabaya Hj. Masfufah Hasyim, Kamis (1/6).

Keikutsertaan ibu-ibu Muslimat NU mengurus jenazah Covid-19 karena sejumlah rumah sakit rujukan juga kewalahan.

Keterlibatan Muslimat NU dalam menguru jenazah Covid-19 juga sudah mendapat persetujuan Dinas Kesehatan Surabaya.

"Setiap hari ada dua giliran sekitar delapan orang. Mereka menangani sekitar 20 jenazah per-hari," kata pengurus yang membidangi Dakwah, Ekonomi/Koperasi/Agrobis, dan Tenaga Kerja PC Muslimat NU Surabaya itu.

Adapun tugas penanganan jenazah Covid-19 meliputi mensucikan, membalut dengan kain kafan (mengkafani), mensalatkan, hingga ikut mengantar ke pemakaman.

"Pelaksanaan mensucikan jenazah dan seterusnya itu dilakukan di halaman krematorium. area pemakaman Covid-19 TPU Keputih, Sukolilo, Surabaya yang paling pojok," katanya.

Puluhan warga Muslimat NU di Surabaya itu sudah beberapa kali melakukan persiapan dengan pelatiahan pemulasaraan/perawatan jenazah dari Dinas Kesehatan dilengkapi pakaian alat pelindung diri (APD).

Puluhan ibu-ibu Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Surabaya ikut serta menangani jenazah Covid-19.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News