Masuk Zona Degradasi, Persebaya Bertekad Kalahkan PSS Sleman

Selasa, 28 September 2021 – 22:20 WIB
Masuk Zona Degradasi, Persebaya Bertekad Kalahkan PSS Sleman - JPNN.com Jatim
Pelatih Persebaya Aji Santoso mematangkan persiapan menjelang pertandingan melawan PSS Sleman. Foto: Persebaya.id

jatim.jpnn.com, JAKARTA - Persebaya Surabaya kini berada dalam tekanan. Bajul Ijo sementara menempati posisi kedua terbawah papan klasemen Liga 1 2021.

Oleh karena itu, Persebaya mengincar kemenangan pada pekan kelima ini kala berhadapan dengan PSS Sleman, Rabu (29/9).

Seluruh pemain bakal tampil habis-habisan guna menggantikan poin yang hilang dari dua pertandingan beruntun sebelumnya saat berhadapan PSM Makassar dan Bhayangkara FC.

Untuk merealisasikan ambisi tersebut, pelatih Persebaya Aji Santoso siap menurunkan kekuatan terbaiknya. Terlebih anak-anak asuhnya tak ada yang sedang mengalami cedera.

Hanya Rizky Ridho yang harus menjalani larangan bertanding akibat terkena kartu merah di pertandingan terakhir.

”Kami sudah siap menghadapi PSS. Secara keseluruhan, kondisi pemain sangat baik,” kata Aji Santoso, mengutip laman Persebaya, Selasa (28/9).

Mantan pelatih timnas Indonesia itu tak memungkiri menjamu PSS bukan perkara mudah. Lawan juga sedang membutuhkan kemenangan. Apalagi, striker anyar mereka, Nemanja Kojic juga sudah dapat dimainkan.

Kendati begitu, Aji optimistis pemainnya bisa tampil maksimal dalam laga mendatang. Serangkaian evaluasi dari hasil minor dari pertandingan-pertandingan sebelumnya telah dilakukan.

Persebaya bertekan mengalahkan PSS Sleman dalam laga pekan kelima Liga 1 2021, Rabu (29/9).
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News