Colong Ponsel Penjaga Warkop, Sulaiman Dipergoki Seisi Warung, Salam Olahraga!

Rabu, 16 Juni 2021 – 17:54 WIB
Colong Ponsel Penjaga Warkop, Sulaiman Dipergoki Seisi Warung, Salam Olahraga! - JPNN.com Jatim
Tersangka Sulaiman, pencuri ponsel di warkop saat diamankan polisi di Mapolsek Wonokromo. Foto: Dokumen Polsek Wonokromo untuk JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Sulaiman Danil (24) mungkin kini menyesal nekat menggondol ponsel milik Afdiansyah Safa Aphien (24) pada Senin (14/6) lalu.

Kanit Reskrim Polsek Wonokromo Ipda Arie Pranoto menceritakan kejadian itu bermula ketika Sulaiman mengunjungi warkop berlokasi di Jalan Jetis Kulon, Surabaya, Jawa Timur.

Warga Tambak Gede itu awalnya sekadar memesan teh hangat ke Afdiansyah yang merupakan penjaga warkop setempat.

"Setelah memesan, tersangka membayar lalu meninggalkan warung," kata Ipda Arie, Rabu (16/6).

Musik yang saat itu disetel oleh korban mendadak berhenti. Sontak, Afidansyah mengecek ponselnya karena terhubung ke pengeras suara.

Korban pun tidak menemukan ponselnya padahal dia ingat diletakkan di atas meja. Muncullah kecurigaan gawainya dibawa lari Sulaiman.

Sebab, tersangka sempat mendekati meja tempat ponsel pemutar musik tersebut ditaruh.

"Korban sempat menanyakan kepada pengunjung lain untuk memastikannya, akhirnya seisi warung mengejar pelaku," ujar Arie.

Seorang warga Surabaya kedapatan mencuri ponsel milik penjaga warung yang rupanya terhubung ke pengeras suara.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News