Indeks Reformasi Birokrasi Pemkot Surabaya Dapat Nilai A, Eri Cahyadi Diacungi Jempol

Rabu, 07 Desember 2022 – 23:54 WIB
Indeks Reformasi Birokrasi Pemkot Surabaya Dapat Nilai A, Eri Cahyadi Diacungi Jempol - JPNN.com Jatim
Ketua DPC PKB Kota Surabaya Musyafak Rouf. Foto: Dok Pribadi

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pemkot Surabaya meraih peringkat A (sangat baik) untuk penilaian Indeks Reformasi Birokrasi, Selasa (7/12).

Keberhasilan Pemkot Surabaya meraih penghargaan tersebut turut diapresiasi Ketua DPC PKB Kota Surabaya Musyafak Rouf.

Dia menilai Pemkot Surabaya sangat layak meraih predikat tersebut sebab reformasi birokrasi di masa kepemimpinan Eri melahirkan layanan terbaik bagi masyarakat.

“Eri menerapkan standar penilaian ketat bagi petinggi organisasi perangkat daerah di Kota Pahlawan, bahkan tak ragu merotasi pimpinan OPD yang dirasa kinerjanya tidak memenuhi kontrak kerja,” kata Musyafak, Rabu (7/12).

Politikus senior tersebut menjelaskan melalui kontrak kerja yang disepakati antara kepala OPD, langsung diketahui pejabat mana yang benar-benar bisa bekerja dan tidak.

"Apabila dirasa tiga bulan kerja kepala OPD dianggap tidak mampu, langsung dipindah sehingga menjadi koreksi yang harus dipertahankan supaya tidak ada kesalahan ketika menempatkan seseorang dalam suatu jabatan," ujarnya.

Mantan Wakil Ketua DPRD tersebut meyakini Eri Cahyadi mempunyai kebijakan yang bertujuan untuk, meningkatkan kinerja pimpinan OPD di lingkup Pemkot Surabaya.

Musyafak mengatakan meski sudah mendapatkan nilai sangat baik, pihaknya tetap melakukan pemantauan terhadap rotasi dan mutasi pimpinan OPD di lingkup Pemkot Surabaya.

Ketua DPC PKB Kota Surabaya Musyafak Rouf mengapresiasi keberhasilan Pemkot Surabaya dalam meraih peringkat A (sangat baik) Indeks Reformasi Birokrasi
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News